Jumat, 09 November 2012

Akhirnya Windows 8

Setelah penasaran melihat iklan Windows 8 di televisi dan mengecek spesifikasi laptop seperti RAM dan Hard disk dan dengan dibantu PC tempat bekerja seperti biasa saya mencari solusi dengan mengunjungi Google dan Yahoo.  

Sempat download di blogger sampai 2 part yang seharusnya 3 part, tetapi akhirnya didelete karena setelah membaca komentar pengunjung itu hanya windows 7 tetapi rasanya saja yang windows 8.

Karena RAM yang pas-pasan dapat juga Windows 8 32-bit , kemudian menyiapkan Flash Disk 4 GB dan program rufus untuk instalasinya OS-nya. Setelah susah payah mensetting BIOS agar bisa membaca flash disk yang bootable.


Akhirnya windows 8 bisa sukses terinstalasi. Ada masalah kemudian dalam membuka aplikasi karena resolusi layar yang kurang. Kemudian mencari solusi :  Cara Meningkatkan Resolusi Layar Netbook  yang akhirnya bisa meningkatkan relosusi layar dengan merubah Registry Editornya tanpa menambah aplikasi dan kartu grafisnya.  

Akhirnya bisa juga mencicipi Windows 8 setelah beberapa hari berkutat mencari solusinya di tengah pekerjaan yang padat. Ada lagi yang kurang, office 2013-nya belum ada, jalan-jalan lagi di Google   sekalian nyari serial number yang cocok. Terbayar sudah rasa penasaran ini.

Ada kepuasan dan terima kasih untuk teman-teman blogger yang tidak disebutkan dalam usaha ini.